Langkah-langkah Instalasi OS Windows

 Instalasi Operasi Sistem Windows 10

A.           Mengatur BIOS

Untuk membaca atau melakukan boot pertama pada drive instalasi (Flashdisk atau CD), lakukan pengaturan booting yang terdapat pada menu UEFI atau BIOS dengan cara berikut :

 


1. Nyalakan komputer. Khusus yang memakai Flashdisk sebagai media instalasi, masukan  terlebih dahulu Flashdisknya sebelum PC dinyalakan, agar terdeteksi Flashdisk oleh PC.

2. Atur “Boot” atau “Booting” Pertama di Menu BIOS atau UEFI (Tampilan tergantung MERK).

3. Masuk Menu BIOS dengan menekan tombol “Del” terus-menerus dengan cepat saat menyalakan PC, mungkin pada merk lain dapat mencoba menekan tombol F1 / F2 / F9 / F10.

4. Sesudah masuk Menu “BIOS”, kemudian cari “Boot” dan Pastikan Booting pertama menggunakan DVD ATAU Flashdisk sebagai medianya. Boot ini pada merk lain terkadang harus dicari dan disesuaikan.

5. Pilih “BOOT OPTION #1” lalu pilih opsi nama Flashdisk yang anda gunakan.



6. Jika pengaturan Boot sudah benar, maka simpan atau “save” dan “restart”, kemudian akan tampil seperti gambar dibawah, selanjutnya tekan ENTER untuk memulai proses.

 

 

B.           Langkah-langkah Instalasi Windows 10

Setelah anda sudah setting BIOS agar booting pertama kali dari Flashdisk , saatnya anda melakukan instalasi windows 10. Berikut langkah-langkah untuk menginstall windows 10 :

 1. Pertama anda diminta untuk memilih bahasa, sesuai dengan preferensi yang Anda mau. Setelah itu, klik tombol “Next”.


2. Untuk melanjutkan, Anda perlu klik pilihan “Install now” atau instal sekarang

3. Proses selanjutnya adalah pengaturan partisi. Ini dapat disesuaikan dengan keinginan Anda. Hal terpenting adalah menghapus partisi lama dengan klik “Delete”.

 


4. Setelah klik “Delete” ganti dengan partisi baru. Caranya, klik “Unallocated space”, lalu klik “New”.



5. Selanjutnya tentukan ukuran partisi tersebut, lalu pilih Apply. Ukurannya jangan terlalu banyak dan jangan terlalu sedikit juga. Misalkan ukuran HDD anda 232 GB, beri ukuran 100 GB saja sudah cukup, karena partisi yang pertama kali anda buat ini merupakan partisi system (partisi C:)

6. Kemudian pilih OK untuk pembuatan system reserved partition.

7. Silakan buat 1 atau lebih partisi lagi dengan cara yang sama Selanjutnya pilihlah Drive 0 Partition 3 untuk lokasi instalasinya (jangan ditempatkan dipartisi lain), lalu pilih Next


8. Proses instalasi sedang berjalan. Ketika proses ini sudah mencapai 100%, anda bisa mencabut flashdisknya supaya nanti tidak kembali ke jendela awal instalasi

9. Nantinya komputer anda akan restart sendiri berulang kali, jadi jangan kuatir, karena hal tersebut sebagian dari proses instalasi windows 10.

 


10. Langkah selanjutnya adalah memilih bahasa sesuai lokasi anda, disini kita memilih Indonesia.

11. Untuk layout keyboard yang digunakan, pilih saja US

12. Pilih Skip untuk opsi second layout.

13. Pada pilihan selanjutnya jika Komputer kalian tersambung dengan jaringan silahkan dipilih jika tidak silahkan pilih pada bagian pojok bawah kiri “I don’t have internet”


14. Selanjutnya Masukkan nama komputer anda, kemudian pilih Next.


16. Jika anda tidak ingin sembarang orang dapat mengakses komputer anda, maka silakan beri password. Namun sebagai contoh, disini saya tidak memberikan password dan langsung pilih Next.

17. Pilih No untuk semua opsi pengaturan privacy, kemudian pilih Accept

 

18.         Selamat anda sudah berhasil melakukan instalasi windows 10.

Komentar